
Divisi.id – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, meresmikan Kantor Desa Loa Raya yang baru di Kecamatan Tenggarong Seberang.
Acara ini bukan hanya sekadar peresmian gedung, tetapi juga menjadi momentum penting untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik di desa tersebut.
Dalam sambutannya, Bupati Edi Damansyah menekankan pentingnya perubahan pola pikir pemerintah setempat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Jadikan kantor desa yang baru ini untuk meningkatkan layanan kepada masyarakat. Jangan dipersulit masyarakat. Kita harus mengubah mindset yang selama ini dilayani. Kini kita yang harus melayani. Gedung baru, pola kerja juga harus baru,” ujarnya.
Lebih lanjut Edi menuturkan keberadaan kantor desa yang baru tersebut diharapkan bisa dijaga dan dirawat semaksimal mungkin. Juga dimanfaatkan sepenuhnya sebagai penunjang peningkatan pelayanan kepada Masyarakat.
“Setelah diresmikan Kantor Desa Loa Raya ini bisa meningkatkan efisiensi menjalankan tugas–tugas administratif dan mengoptimalkan potensi di wilayahnya serta memberikan pelayanan publik yang berkualitas kepada seluruh warga,” harapnya.