160 x 600 AD PLACEMENT
160 x 600 AD PLACEMENT
Iklan

Peserta orientasi PPPK kelas Kabupaten Mahulu, Nur Huda; Saya akan menerapkan ilmu ini ditempat kerja saya

750 x 100 AD PLACEMENT

Divisi.id- Nur Huda adalah salah seorang peserta dari 71 orang guru PPPK yang mengikuti orientasi PPPK angkatan 79 dan 80 tahun 2023 kelas Kabupaten Mahulu.

Sebagai seorang guru yang berstatus Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dari Kabupaten Mahakam Ulu, Nur Huda memandang pentingnya orientasi PPPK yang digelar oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).

Dia mengaku selama mengikuti orientasi PPPK di komplek pelatihan BPSDM Kaltim adalah kesempatan yang jarang dia dapatkan.

“Tentunya ini kesempatan kami untuk bisa belajar di sini. Karena sangat kesulitan untuk mendapatkan pelatihan semacam ini di Mahulu,” tuturnya.

Menurutnya, orientasi PPPK tersebut sangat penting untuk menambah ilmu pengetahuannya sebagai guru.“

Ilmu yang didapat di sini sangat berguna untuk kami, apalagi di sini Widyaswara yang menyampaikan materi sangat mudah kami cerna,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Guru Prakarya Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Laham Long Gelawang ini, mengatakan orientasi sangat penting bagi semua PPPK di Kaltim, terutama PPPK yang berada di hulu sungai Mahakam.

“Karena kami berada di wilayah blank spot, yang jauh dari ibu kota provinsi. Makanya pembelajaran di sini sangat penting bagi kami,” ujarnya.

Pun, Dirinya menuturkan bahwa Jarak antara ibu kota kabupaten Mahulu Ujoh Bilang dan Ibu Kota Provinsi Kaltim, Samarinda yang berjarak 452,7 km dengan waktu tempuh 13 jam 10 menit jika melalui jalan poros lintas Kalimantan.

Hal itulah yang membuat Nur Huda dan rekan-rekan merasa harus benar-benar memanfaatkan kesempatan belajar di tempat orientasi PPPK.

“Wilayah kita yang jauh dari ibu kota provinsi, jadi sangat penting harus kita manfaatkan kalau sudah berada di sini,” imbuhnya.

Terakhir, Nur Huda juga berharap agar ilmu pengetahuan yang telah didapat pada orientasi PPPK BPSDM Kaltim ini bisa diterapkan di tempatnya mengajar.

“Saya akan terapkan ilmu yang sudah saya dapatkan di sini, untuk mengajar murid di SMP 2 Laham,” tandasnya.

Wartawan: Sukirman

Editor: Intan Komalasari

750 x 100 AD PLACEMENT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga
930 x 180 AD PLACEMENT