160 x 600 AD PLACEMENT
160 x 600 AD PLACEMENT
Iklan

Waspada HMPV, Dinkes Kaltim Perketat Pengawasan di Pintu Masuk Internasional

Foto : Kepala Dinkes Kaltim, Jaya Mualimin
750 x 100 AD PLACEMENT

Divisi.id – Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur (Dinkes Kaltim) mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap penyebaran Human Metapneumovirus (HMPV), virus yang saat ini sedang merebak di Cina.

Kepala Dinkes Kaltim, Jaya Mualimin, menekankan bahwa meskipun virus ini belum mencapai tingkat pandemi seperti Covid-19, langkah pencegahan tetap menjadi prioritas untuk melindungi masyarakat.

“Mengenai virus baru bernama HMPV. Virus ini sedang melanda Cina, dan mengingat mobilitas antara Cina dan Indonesia cukup tinggi, kita perlu waspada,” ujar Jaya Mualimin, Jumat (10/01/2025).

Sebagai langkah antisipasi, Dinkes Kaltim bekerja sama dengan Balai Karantina dan Kesehatan untuk memperketat pengawasan di pintu-pintu masuk internasional, seperti bandara dan pelabuhan.

Upaya tersebut dilakukan untuk mendeteksi gejala dini pada pelaku perjalanan, khususnya mereka yang baru saja pulang dari luar negeri.

“Pemeriksaan dan pelaporan diperketat untuk mendeteksi gejala dini pada pelaku perjalanan, khususnya mereka yang baru pulang dari luar negeri,” jelasnya.

Selain itu, Jaya mengimbau masyarakat untuk tidak panik, namun tetap menjaga kesehatan dan segera memeriksakan diri jika mengalami gejala yang mengarah pada infeksi saluran pernapasan.

“Jika mengalami batuk, pilek, atau gejala flu lainnya setelah bepergian ke luar negeri, segera periksa ke fasilitas kesehatan terdekat untuk memastikan kondisi Anda,” tutupnya.

Melalui langkah pengawasan yang lebih ketat dan edukasi kepada masyarakat, Dinkes Kaltim berharap penyebaran HMPV dapat dicegah, sehingga kesehatan dan keselamatan warga tetap terjaga.

 

Penulis : Khairunnisa | Editor: RR

750 x 100 AD PLACEMENT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga
930 x 180 AD PLACEMENT