160 x 600 AD PLACEMENT
160 x 600 AD PLACEMENT
Iklan

BKPSDM Kutai Kartanegara adakan kegiatan kompetensi digital ASN

750 x 100 AD PLACEMENT

Divisi.id – Dalam rangka meningkatkan Kompetensi digital Aparatur Sipil Begara (ASN), Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) mengadakan kegiatan peningkatan kompetensi digital Aparatur Sipil Negara (ASN).

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari Rapat Koordinasi Kepegawaian Manajemen ASN 2023 yang berlangsung mulai 24 – 27 Oktober 2023 di Hotel Novotel Balikpapan.

Hadir sebagai narasumber, Firdaus Mahsyur, dari Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (RI), ia menyoroti pentingnya pengukuran Indeks Kompetensi Digital ASN. 

Mahsyur mengatakan bahwa ASN saat ini dihadapkan pada tekanan yang sangat besar, dan memiliki kompetensi digital menjadi hal yang vital dalam era digitalisasi.

Ada lima aspek penting yang menjadi penilaian dalam kompetensi digital ASN, yaitu literasi data dan informasi, kolaborasi dan komunikasi, kreativitas konten, keamanan digital, serta kemampuan pemecahan masalah.

“Keterhubungan global dan tuntutan pelayanan publik yang semakin baik membuat pengembangan kompetensi digital menjadi keharusan. Transformasi digital adalah realitas, dan ASN perlu siap untuk menghadapinya,” ujar Mahsyur pada kegiatan tersebut. Senin (6/11/2023).

Pengukuran Indeks Kompetensi Digital ASN memiliki beberapa tujuan yang penting, termasuk memberikan gambaran komprehensif tentang kompetensi digital ASN, menilai tingkat kemampuan digital mereka, mengidentifikasi potensi dan kelemahan, mendukung kebijakan pengembangan sumber daya manusia, serta mendukung transformasi digital.

Hal yang menarik yakni pengukuran Indeks Kompetensi Digital ASN Kukar merupakan inisiatif pertama di Indonesia yang bertujuan untuk mengukur kompetensi digital ASN secara komprehensif.

Hal itu mencerminkan komitmen Kukar dalam memajukan kualitas pelayanan publik melalui peningkatan kompetensi digital para ASN. Kegiatan ini diharapkan akan menjadi contoh dan inspirasi bagi wilayah lain di Indonesia untuk melaksanakan langkah serupa dalam meningkatkan kompetensi digital ASN.

Dengan demikian, negara dapat lebih siap menghadapi tantangan di era digitalisasi yang semakin berkembang pesat.

Dengan demikian pengukuran Indeks Kompetensi Digital ASN yang pertama ini, Kabupaten Kutai Kartanegara telah menunjukkan komitmennya untuk mendorong transformasi digital yang berkelanjutan dan meningkatkan kemampuan ASN dalam menghadapi era digital yang terus berkembang.

Langkah-langkah seperti ini membantu memastikan bahwa ASN di seluruh Indonesia siap dan memiliki kompetensi digital yang diperlukan untuk memberikan pelayanan publik yang unggul di masa depan.

Wartawan: Sukirman

Editor : Intan Komalasari

750 x 100 AD PLACEMENT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga
930 x 180 AD PLACEMENT