
Divisi.id, Samarinda – UPTD Tekkom dan Infodik telah berhasil menyelenggarakan Pelatihan Digital Marketing yang ditujukan kepada guru pengelola media sosial di tingkat SMA/SMK dan SLB di Provinsi Kalimantan Timur. (04/11/2023).
Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk memanfaatkan platform media sosial sebagai alat untuk mempromosikan sekolah-sekolah agar lebih dikenal oleh masyarakat secara luas serta mendukung manajemen sekolah yang berbasis digital.
Acara tersebut dihadiri oleh beberapa narasumber terkemuka, di antaranya berasal dari Badan Pengembang Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Kalimantan Timur, Borneo Digital Marketing, SMK Negeri 1, dan SMK Negeri 7 Samarinda.
Dalam laporannya, Ketua Penyelenggara Kepala Seksi Pengembangan Teknologi Pendidikan, Diana Kendartin, menjelaskan berbagai materi yang telah disampaikan, termasuk motivasi dan perubahan pola pikir, keterampilan berbicara di depan umum, anti korupsi, manajemen media sekolah, serta pemanfaatan media sosial untuk kepentingan sekolah.
Mewakili Kadisdikbud, Kepala UPTD Tekkom dan Infodik, Muchamad Awaludin, menyampaikan sambutan pembukaan acara dengan harapan agar peserta dapat mengikuti materi dengan sebaik mungkin.
Tujuannya adalah agar informasi mengenai prestasi sekolah, fasilitas, dan keunggulan yang dimiliki oleh sekolah dapat dipromosikan dengan lebih baik di masa depan.
Awaludin mengungkapkan, “Saya berharap bahwa tujuan dari kegiatan ini dapat tercapai, yaitu agar para peserta, yang merupakan guru pengelola media sosial, dapat lebih berkreasi dan berinovasi dalam mempublikasikan informasi mengenai sekolah, termasuk prestasi dan fasilitasnya.”
Pelatihan Digital Marketing ini berlangsung selama 4 hari, dimulai dari 1 – 4 November 2023, dan digelar di Ballroom Hotel Horison Sagita Balikpapan.
adv[Az]